GELIATEKONOMI, BANDUNG - Riset WHO dan ILO menunjukkan, kerja lebih dari 55 jam seminggu berdampak buruk pada kesehatan.
Banyak ahli menyarankan, untuk menjalani kehidupan personal dan profesional secara seimbang, atau biasa disebut work life balance.
Baca Juga: Beginilah Cara Kodam III/Siliwangi, Mendidik 190 Pemuda Terbaik Menjadi Prajurit TNI AD
Salah satunya self reward atas target pekerjaan yang tercapai, manajemen waktu bekerja dan bermain, menetapkan tujuan-tujuan yang sifatnya personal dan membangun, hingga hal menarik saat free time.
Di era yang serba digital, produktif bukan cuma soal belajar atau bekerja. Khususnya bagi para Gen Z yang selalu butuh inspirasi dalam berkarya, momen healing pun tetap harus produktif.
'Nggak cuma mendukung kamu menuntaskan berbagai tugas kampus ataupun kantor, Galaxy M Series 5G terbaru benar-benar menjadi smartphone yang #GakAdaMatinya untuk jadi teman mencari inspirasi sambil dengerin podcast favorit, scrolling media sosial, streaming film ataupun series, sampai ke gaming,' papar Ilham Indrawan, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia saat perkenalan produk via zoom meeting Jumat 13 Mei 2022.
Baca Juga: Pengalaman Pertama Eza Gionino, Dengan Ririn Dwi Ariyanti
Hal ini tentunya berkat fitur-fitur unggulan seperti baterai 5.000mAh yang tahan hingga 2 hari, RAM dan memori internal yang besar, layar lapang dengan refresh rate 120Hz, prosesor Octa-Core yang powerful, hingga berbagai fungsi tambahan yang bisa kamu maksimalkan demi tercapainya work life balance.
Galaxy M Series 5G terbaru dibekali berbagai fitur penunjang produktivitas yang sanggup membantu kamu menyelesaikan pekerjaan dengan mudah.
Kamu bisa pakai Link to Windows untuk menghubungkan smartphone ke Windows PC untuk copy–paste teks, transfer file, hingga menjawab telepon dan pesan.
Baca Juga: Dua Karya Dwiki Dharmawan di Daftarkan ke Aggregator NexArt.id
Kamu pun bisa meneruskan tampilan di Galaxy M Series 5G terbaru ke perangkat Galaxy lain dengan koneksi Bluetooth dan Wi-Fi. Lalu, ada Quick Share untuk mengirim file, foto, hingga video ke perangkat Galaxy lain dengan lebih cepat.
Tak ketinggalan, ada fitur Dual Messenger yang memungkinkan kamu membuat duplikat dari aplikasi pesan instan yang kamu inginkan.