GELIATEKONOMI, BATURAJA — IMPIAN Masyarakat Dusun Air Medang Desa persiapan Kemilau Tanjung Baru, Kecamatan Baturaja Timur. Untuk memiliki penerangan jalan akhirnya terwujud. Hal itu setelah Calon Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah, memberikan bantuan lampu untuk penerangan jalan yang diusulkan warga.
Bantuan berupa uang tunai untuk membeli lampu penerangan jalan itu itu diberikan Calon Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah secara spontan. Saat melakukan kampanye dialogis bersama masyarakat setempat pada Jum’at (27/9/2024) siang.
Kampanye Diaglogis itu diisi dengan Diskusi hangat dan penuh semangat di kediaman Syahrial Amin itu. Dihadiri oleh sejumlah Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan Tokoh Agama Masyarakat setempat.
“Sejarah saya sudah 4 kali mengajak Calon Bupati OKU berkampanye disini, mulai dari jaman Yulius Nawasi bersama Kuryana Aziz. Kemudian Kuryana Aziz bersama Johan Anuar 2 kali, semuanya menang. Dan ini saya mengantar Teddy Meilwansyah dan Marjito Bachri tentunya juga kita berdo’a juga menang,” kata Tokoh Masyarakat Setempat Iskandar Aziz yang disambut teriakan Bertaji Menang.
Dikatakan Iskandar, Jalan di Dusun Air Medang Desa Kemilau baru ini rusak, bahkan ada beberapa titik yang rusak berlubang cukup besar. Hal itu dikhawatirkan akan membahayakan masyarakat. Kondisi itu pula juga diperparah dengan tidak adanya penerangan jalan pada malam hari dikawasan tersebut.
“Jalanya rusak pak, kalau malam gelap, ada sekitar 7 titik yang perlu dipasang penerangan jalan. Untuk itu, kami sangat berharap bapak Teddy bisa mewujudkan mimpi kami untuk memiliki jalan yang bagus dan penerangan jalan,” ujarnya.
Dikatakannya, masyarakat Dusun Air Medang Desa Kemilau Baru siap mendukung dan memenangkan Pasangan Calon Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah dan H Marjito bahcri. Bahkan masyarakat siap berjuang untuk mengantarkan Pasangan nomor urut 2 berjargon “Bertaji” ini hingga memimpin OKU kedepan.
“Kami siap berjuang dan berusaha Bertaji Bisa Menang 100 % disini,” tandasnya.
Sementara itu Calon Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah mengucapkan terimakasih kepada warga Dusun Air Medang Desa kemilau Baru. Yang telah memberikan dukungan untuk Pasangan “BERTAJI”, menurutnya dirinya tidak akan bisa menggapai kemenangan. Jika tidak didukung dan dido’akan oleh masyarakat.
“Saya tidak menyangka antusias masyarakat sangat luar biasa, tadinya saya mengira kita berdialog di dalam rumah bersama beberapa tokoh. Namun ternyata sangat ramai, kami sangat beryukur dan berterimakasih atas dukungan dari masyarakat ini,” ucap Teddy.
Menanggapi usulan masyarakat Desa Air Medang, Secara spontan Teddy langsung meralisasikan hal tersebut. Teddy langsung memberikan bantuan berupa uang tunai untuk dibelikan 7 titik lampu dan perlengkapan Lampu Jalan. Sehingga masyarakat bisa menikmati penerangan jalan pada malam hari.
“Kalau soal lampu jalan tidak perlu menunggu saya terpilih jadi Bupati, sore ini langsung saya wujudkan langsung saya bantu,” tukas Teddy, yang disambut gembira masyarakat setempat.
Sedangkan untuk jalan rusak, Teddy berjanji akan memperbaiki jalan tersebut. Jika nanti ia bisa terpilih memimpin OKU kedepan.
“Insya Allah nanti jika kami terpilih kami akan bangunkan jalan ini, untuk sementara titik-titik yang rusaknya parah akan kita perbaiki segera dalam waktu dekat,” imbuhnya.
Pada kesempatan itu juga Teddy memaparkan sedikit visi-misi Pasangan “BERTAJI” yakni Sayangi OKU dengan program unggulannya yang semuanya berpihak kepada masyarakat. Diantaranya Seragam Sekolah, Sepatu dan Alat Tulis gratis. Semua seragan itu akan dibuat oleh UMKM dan Ibu Rumah Tangga yang bisa menjahit. Sehingga Perputaran Ekonomi masyarakat OKU, semakin baik dan dapat menciptakan lapangab kerja ditengah masyarakat.
“Jadi kalau Tahun Ajaran Baru para Orangtua khususnya ibu-ibu tidak pusing lagi, memikirkan biaya seragam sekolah. Kita akan berikan gratis untuk seluruh anak di OKU, kalau untuk kesehatan semasa saya menjabat sebagai Pj Bupati OKU. Saya sudah mendaftarkan seluruh masyarakat OKU ke JKN BPJS, dalam program UHC jadi masyarakat bisa Berobat Gratis,” tandasnya. (Sip).